Kota Oriana, suasana duka yang kuat menyelimuti halaman besar keluarga Damian!
Fandy Damian duduk tanpa ekspresi di kursi utama. Terdapat sepuluh kotak abu yang tersusun rapi di meja panjang.
Seorang jenderal bintang tiga yang mengenakan seragam kamuflase sedang berdiri serius di sisi samping. Dengan ekspresi berat, dia membuka obituari di tangannya.
"Bara Damian, berusia 48 tahun, gugur di medan pertempuran pada 28 Juli di wilayah utara, tak tersisa apapun dari jasadnya!"
"Bagas Damian, berusia 27 tahun, gugur dalam pertempuran pada 28 Juli di wilayah selatan, tak tersisa apapun dari jasadnya!"
"Brian Damian, berusia 26 tahun, tewas dalam pertempuran pada 28 Juli di perbatasan tenggara, tak tersisa apapun dari jasadnya!"
.....
Sepuluh obituari telah dibacakan, hingga ruangan itu menjadi sepi nan mencekam!
Tiga generasi keluarga Damian, kesepuluh mereka yang setia dan gagah berani, baru saja gugur di hari yang sama di enam zona perang utama negara, yang hampir menyebabkan kepunahan keluarga Damian. Saking menyedihkannya peristiwa itu, udara di halaman besar mereka terasa sesak.
Dung! Dung!
Di langit halaman besar rumah Damian, tiga puluh enam pesawat tempur berputar meraung-raung, bersamaan dengan sembilan belas suara meriam yang berdentum secara bersamaan. Mereka mengibarkan setengah bendera, menyalakan alarm bahaya, dan mengantar kepergian para pahlawan dari keluarga Damian.
Namun, semua ini, tidak bisa mengubah hasil akhir dari perjuangan keluarga Damian, yang telah gugur di medan perang dengan setia dan berani.
"Jenderal Tua, kali ini rencana musuh sangat rapi, bahkan kami tidak menduga bahwa tragedi semacam ini akan terjadi. Kami turut berduka cita ..." Jenderal bintang tiga, Bramasta, membungkuk kepada Fandy, suaranya terdengar sedikit serak.
Sepuluh permata keluarga Damian, baru saja terbunuh di enam zona perang yang berbeda di Wilayah Solana pada hari yang sama.
Bahkan orang bodoh pun tahu, di dunia ini, tidak mungkin ada peristiwa kebetulan yang sempurna!
Ini adalah operasi "menghapus hingga ke akar-akarnya", yang memang ditujukan untuk membinasakan keluarga Damian!
Bramasta melirik ke arah Aksa, yang berada di belakang Fandy. Aksa adalah pria terakhir dari keluarga Damian!
Lima tahun yang lalu, Aksa masih menjadi sosok nomor satu di Wilayah Solana, tapi setelah sebuah kecelakaan mobil, dia berubah menjadi orang idiot.
Pada saat ini, Aksa, dengan seekor babi kecil berwarna pink di pelukannya, terlihat kebingungan. Bahkan dia seperti tidak tahu dengan apa yang sedang terjadi.
Yang tidak disadari oleh semua orang adalah, saat itu tiba-tiba muncul semburan cahaya emas dari liontin giok di dada Aksa, lalu diikuti oleh suara retakan halus, yang membuat liontin gioknya hancur seketika. Beberapa semburan cahaya emas menyeruak dari liontin gioknya dan meresap ke dalam tubuh Aksa.
Dalam sekejap, mata Aksa yang semula tampak kebingungan, tiba-tiba berkedip dan penuh energi.
"Sial! Ternyata aku telah menyegel diriku sendiri selama lima tahun ... apa-apaan ini ..."
Lima tahun yang lalu, Aksa yang berusia 15 tahun pernah berlatih bela diri. Dia pernah memecahkan tenaga dalamnya, mengendalikan tangan, dan menembus ke tahap Grandmaster, hingga menjadi sosok nomor satu di antara generasi muda di Wilayah Solana.
Saat Aksa sedang meneliti bagaimana cara menggunakan segel untuk mencapai tingkatan Martial Sovereign, saat itu tiba-tiba dia ditabrak oleh mobil. Kemudian, karena hal-hal yang tidak terduga, akhirnya dia mengunci dua jiwa dan enam ruh dari tiga jiwa dan tujuh ruhnya di dalam liontin yang dikenakannya. Ketika itu, dia hanya menyisakan satu jiwa dan satu ruh untuk menjaga tubuhnya tetap hidup, tapi dia berada dalam keadaan linglung selama lima tahun.
Hal itu membuat jiwanya terluka dan tidak utuh, hingga dia kehilangan semua kekuatannya Jiwa yang terluka dan tidak utuh, akhirnya kehilangan semua kekuatannya, hingga membuat kecerdasannya menurun sampai mirip seorang bocah berusia tujuh atau delapan tahun.
Jadi, dari sudut pandang orang lain, setelah dia kecelakaan mobil, Aksa berubah menjadi seperti orang idiot.
Namun, Aksa sangat paham terhadap dirinya sendiri. Hal itu terjadi karena dia memang sedang menyegel jiwanya sendiri. Tanpa bantuan dari luar, dia hanya bisa menunggu segel jiwanya lepas dengan sendirinya. Itu artinya, dia harus menunggu selama lima tahun.
Tiga jiwa dan tujuh ruhnya kembali ke posisi semula, hingga kecerdasan Aksa pun kembali pulih. Sementara itu, kekuatannya yang dulu – di level Grandmaster – kini kembali menembus ke level baru, yakni level Martial Sovereign. Dengan pencapaian itu di Wilayah Solana, dia bisa masuk ke dalam top 10 teratas.
Sambil menatap 10 kotak abu di depannya, ekspresi Aksa terlihat sangat muram.
Sepuluh kotak abu itu, tiga di antaranya adalah milik paman pertama, paman kedua, dan paman ketiganya. Sementara tujuh sisanya adalah milik kakak laki-lakinya dari generasi ketiga!
Di belakang kotak abu ketujuh kakak laki-lakinya, di sana ada tujuh wanita cantik yang sedang mengenakan pakaian sederhana.
Mereka adalah calon kakak iparnya yang belum sempat menikah!
Kakak ipar pertamanya yang cantik seperti mutiara adalah dewi perang wanita dari Wilayah Solana dan merupakan jendral wanita terkuat di antara generasi muda!
Kakak ipar kedua, Yasmin Haris, adalah putri dari salah satu dari empat keluarga terkaya di Provinsi Pusat Roxana, keluarga Haris. Keluarganya sangat kaya dan punya pengaruh di Wilayah Solana.
Kakak ipar ketiga, Salma Wirawan, adalah superstar internasional. Dia adalah seorang dewi di hati jutaan pria.
......
Kakak ipar ketujuh, Elisa Gunawan, adalah putri tunggal keluarga Gunawan yang terkenal di barat daya sebagai produsen obat. Keluarga mereka mendominasi setengah dari industri obat.
Tujuh kakak laki-lakinya baru saja gugur di medan perang, tapi para calon kakak ipar perempuannya, meski belum resmi menjadi bagian dari keluarganya, tidak pernah melupakan hubungan mereka dan semuanya hadir di pemakaman. Hal ini sangat menyentuh hati Aksa.
"Memulai prosesi pemakaman!"
Kakek utama, Fandy, berkata dengan suara rendah, lalu ketujuh calon kakak iparnya memegangi kotak abu sambil berjalan keluar dari halaman besar!
Sementara itu, di luar halaman besar rumah keluarga Damian, di sana terdapat lahan luas yang sudah dipenuhi orang.
Jendral tua yang telah menghabiskan seumur hidupnya di medan perang, tapi nasib keluarga Damian harus berakhir tragis seperti ini.
Semua orang terdiam dan merasa kagum!
"Semua orang, anak laki-laki dari keluarga Damian, mereka baru saja gugur demi membela negara. Kematian mereka sangat heroik .. keluarga Damian, selama aku masih ada, kita tidak akan musnah ..." Fandy berjalan ke atas panggung, lalu mengucapkan beberapa kalimat dengan mikrofon.
Namun, ketika dia baru saja bicara setengahnya, saat itu dia sudah tidak kuat untuk melanjutkannya dan meminta pria berambut hitam untuk melanjutkan pidatonya. Fandy, sebagai pria tua di keluarga Damian, sedang berada di ambang kehancuran!
Fandy yang berusaha keras untuk mengendalikan emosinya, melihat Aksa yang berdiri di sampingnya. Ketika itu, tekanan di hatinya sedikit mereda.
Aksa adalah satu-satunya harapan yang tersisa bagi Fandy, meski dia idiot, setidaknya dia masih hidup.
Ah!
"Tak perlu mengharapkan pencapaian apapun darinya. Setelah upacara pemakaman selesai, biarkan saja dia menikah dengan keluarga Nugraha. Dengan begitu, maka dia masih bisa melanjutkan garis keturunan keluarga Damian."
"Walau dia tidak bisa meninggalkan keturunan, tapi bila dia menikah dengan Septi Nugraha, setidaknya keluarga Nugraha masih dapat melindungi Aksa sepanjang hidupnya, terutama setelah kepergianku."
"Ah! Sungguh tidak mudah menjadi seorang jendral tua. Padahal dulu keluarga Damian pernah mendirikan kerajaan dan memberikan kontribusi yang sangat besar. Sekarang keluarga ini malah berada dalam kondisi yang sangat menyedihkan ..."
"Bagaimana tidak? Sepuluh jendral besar dalam satu keluarga, baru saja diserang dan tewas di hari yang sama. Ini sangat tidak normal!"
"Mereka benar-benar ingin memotong rumput hingga ke akar-akarnya. Pasti ada orang dalam yang terlibat dalam peristiwa ini. Orang itu pasti berada di posisi yang sangat tinggi!"
"Ssh! Jangan bicara sembarangan, apa kau ingin mencari masalah?"
Ketika suasana di tempat itu menjadi riuh, tiba-tiba dua bayangan manusia bergerak cepat menuju podium.
"Semuanya! Permisi, saya ingin bertanya pada banyak saksi di sini. Saya Hadi, ingin mewakili Septi untuk mengumumkan sesuatu ..."
Sosok yang naik ke atas panggung adalah anak kedua dari keluarga Nugraha, Hadi Nugraha, dan wanita yang berada di sampingnya adalah putri keluarga Nugraha, Septi Nugraha!
"Semua orang tahu, dulu keluarga Nugraha dan keluarga Damian memang pernah bertunangan! Tapi sekarang, Aksa telah menjadi bodoh. Keluarga kami, Nugraha, memutuskan untuk membatalkan pertunangan mereka. Kami memohon persetujuan dari Anda, jendral tua!" Hadi memegang mikrofon, mengumumkan berita itu dengan ringan dan tanpa beban.
Namun, kata-kata itu, tanpa diragukan lagi, mirip seperti bom atom yang baru saja dijatuhkan.
Semua orang di bawah podium mendadak gusar!
Apa?
Keluarga Damian sedang mengalami kesulitan besar, dan keluarga Nugraha ingin membatalkan pernikahan mereka di saat-saat seperti ini?
Bukankah ini malah menambah penderitaan mereka?
"Terlalu kejam, ya! Keluarga Nugraha begitu tergesa-gesa dan ingin membatalkan pernikahannya?"
"Ah! Mungkin keluarga Nugraha juga takut dengan kemunduran yang dialami oleh keluarga Damian. Sebab, musuh bebuyutan mereka pasti akan menyerang keluarga-keluarga yang memiliki hubungan dekat dengan keluarga Damian. Jika keluarga Nugraha tidak mencabut pertunangan ini, mereka takut dijadikan sebagai sasaran selanjutnya!"
"Tapi mestinya tidak perlu buru-buru seperti ini, bagaimana menurut Anda, Tuan Fandy?"
Swish!
Semua pandangan beralih ke arah Fandy. Mereka menatapnya dengan penuh kekhawatiran.
"Kau ..."
Uhuk!
Fandy hanya membuka mulutnya dan mengatakan satu kalimat, sebelum akhirnya memuntahkan seteguk darah segar, lalu terhuyung-huyung dan terjatuh ke belakang.
Dia hampir berusia delapan puluh tahun. Jendral Tua Fandy dari keluarga Damian akhirnya jatuh sakit!
Pembatalan pernikahan oleh keluarga Nugraha barusan, benar-benar telah menjadi jerami terakhir yang menghancurkan Fandy ...